Ketika Mauku Bukan Mau-MU
Ketika mauku bukan mau-MU
Sering aku bersedih karenanya
Ketika mauku bukan mau-MU
Sering aku kecewa karenanya
Ketika mauku bukan mau-MU
Sering aku marah karenanya
Ketika mauku bukan mau-MU
Sering aku menyalahkan-MU atasnya
Itulah aku yang tak paham
Mana ujian mana hadiah
Mana belerang mana intan
Tak paham
Mana pasir mana mutiara
Maafkanlah aku
Ampunilah aku
Kasihanilah aku
Beri kesempatan aku
Untuk memahami-MU
Untuk mengerti-MU
Untuk berterima kasih pada-MU
Untuk mensyukuri segala pemberian-MU
Agar aku tak lagi salah mengerti
Agar aku tak lagi salah memahami
Agar aku tak lagi salah mengarti
Ketika mauku bukan mau-MU
Ketika sedang mulai belajar untuk memahami dengan lebih baik, 22 Februari 2018
Komentar
Posting Komentar